Lina Medina, Bocah yang Jadi Ibu Termuda Sepanjang Sejarah Karena Lahirkan Bayi Saat Usianya 5 Tahun


178 - Menikah muda memang sedang menjadi hal yang populer baru-baru ini.

Menikah di usia muda juga memungkinkan kita memiliki kesempatan lebih banyak untuk menjadi ibu muda.

Tapi lain halnya dengan perempuan satu ini.

Bukan di usia muda lagi, perempuan bernama lengkap Lina Vanessa Medina ini justru sudah menjadi seorang ibu saat ia masih berusia kanak-kanak.

Ya, Lina telah melahirkan seorang bayi laki-laki setelah melalui operasi caesar pada 14 Mei 1939.

Yang berarti pada saat itu usianya baru menginjak 5 tahun, 7 bulan, 21 hari.

Tentu saja, ia menjadi ibu tanpa sebuah ikatan pernikahan.

Nama Lina pun tercatat dalam sejarah karena menjadi satu-satunya perempuan yang melahirkan di usia belia.

Seperti dikutip TribunSolo.com dari Wikipedia, kisah kehamilan perempuan yang lahir pada 27 September 1933 ini berawal dari orang tuanya yang mengira dirinya terkena tumor.

Karena saat itu, perut Lina nampak membesar dan terus membesar.

Lina pun kemudian dibawa ke rumah sakit di wilayah Peru untuk diperiksa lebih lanjut.

Namun hal mengejutkan dikabarkan oleh dokter rumah sakit tersebut.

Dokter yang menangani Lina, Gerardo Lozada, mengatakan bahwa Lina bukan terkena tumor namun justru sedang hamil.

Bahkan saat itu, Gerardo menyebut usia kandungan Lina sudah memasuki tujuh bulan.

Satu setengah bulan kemudian, Lina pun dibawa ke Lima, Peru, untuk proses pembedahan.

Karena tulang kelangkangnya yang masih kecil, tim dokter pun melakukan operasi caesar untuk mengeluarkan bayi di dalam perut Lina.

Tepat di hari itu, bayi laki-laki Lina lahir dengan berat 2,7 kilogram.

Lina pun memberi nama putranya seperti nama dokternya, yakni Gerardo.

Gerardo pun tumbuh layaknya anak biasa.

Ia bahkan sempat mengira bahwa Lina adalah kakaknya sendiri.

Namun di usia 10 tahun, ia baru menyadari bahwa Lina adalah ibu kandung yang melahirkannya.

Gerardo pun tumbuh sehat dan menikahi seorang perempuan bernama Cassie Robinson saat dewasa.

Dari pernikahannya, ia memiliki seorang putra bernama Michael Edgar Medina.

Gerardo meninggal dunia pada 1979 di usia 40 tahun.

Bukti Kehamilan Lina




Tak ada bukti nyata bagaimana Lina bisa hamil.

Namun ayah Lina sempat dipenjara atas tuduhan pemerk0saan atas putri belianya itu.

Tak berselang lama karena tidak ada bukti, sang ayah pun dibebaskan kembali.

Namun sejumlah foto menunjukkan tentang kehamilan Lina.

Foto kelahiran Gerardo pun juga beredar luas.

Diagnosa Dokter

Tidak hanya kehamilan bocah lima tahun yang membuat terkejut.

Pasalnya, usai Lina melahirkan, tim dokter memberikan informasi tentang kondisi Lina.

Kabarnya Lina telah mengalami menstruasi saat berusia 8 bulan.

Sumber lain menyebutkan, Lina mengalami menstruasi pada usia dua setengah tahun.

Tidak hanya itu, p4yud4r4 Lina juga telah berkembang sejak dirinya berusia 4 tahun.

Sedangkan pada usia 5 tahun, kelangkangan Lina telah melebar dan tulangnya tumbuh.


sumber : solo.tribunnews.com
Lina Medina, Bocah yang Jadi Ibu Termuda Sepanjang Sejarah Karena Lahirkan Bayi Saat Usianya 5 Tahun Rating: 4.5 Diposkan Oleh: asckha